
KUPANG,jurnalntt.com | Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Timur, melalui Direktorat Intelkam, menggelar pasar murah bagi masyarakat di RT 23, RW 10, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang. Kegiatan ini disambut antusias oleh warga yang merasa terbantu dengan ketersediaan bahan pokok, khususnya beras, dengan harga terjangkau.
Bapak Yanto Tobe, Ketua RT 23, RW 10, Kelurahan Kelapa Lima, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Polda NTT, khususnya Direktorat Intelkam, atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kami masyarakat RT 23, RW 10, sangat berterima kasih kepada Polda NTT, terkhususnya Direktorat Intelkam, yang telah menyelenggarakan pasar murah bagi kami,” ujar Bapak Yanto Tobe.
Ia menambahkan, pasar murah ini sangat membantu warganya untuk membeli beras dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga pasaran. “Sehingga kami warga dapat membeli beras dengan harga yang murah untuk memenuhi kebutuhan pangan kami,” lanjutnya.
Kegiatan pasar murah ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat. Dengan menyediakan bahan pokok dengan harga terjangkau, Polri berharap dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama di tengah kondisi saat ini.
Pasar murah ini sejalan dengan program-program edukatif yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga stabilitas harga pangan. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkelanjutan untuk menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan.
Masyarakat Kelurahan Kelapa Lima menyambut baik inisiatif ini dan berharap sinergi antara Polri dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik. Kegiatan ini juga menjadi contoh positif kolaborasi antara instansi pemerintah dan masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang lebih baik dan sejahtera.**
